Danau Ranau Terletak di Lampung - Sumatra Selatan :
A. Selayang Pandang
Danau
Ranau merupakan danau Indah yang terbesar di Sumatera bagian Selatan.
Luas danau ini sekitar 8×16 km2 dengan latar belakang Gunung Seminung
dan dikelilingi oleh bukit dan lembah dengan air danaunya yang sangat
jernih.
Danau
Ranau merupakan hasil proses alam yang berupa gempa dan letusan
vulkanik dari gunung yang membuat cekungan besar. Cekungan tersebut
dialiri air sungai yang melintas di Gunung Seminung.
B. Keistimewaan
Di kaki Gunung Seminung terdapat air panas alam yang keluar dari dasar danau. Di sekitar danau ditemui air terjun Subik.
C. Lokasi
Danau Ranau terletak di perbatasan Kabupaten Ogan Komering Ulu Selatan , Propinsi Sumatra Selatan, Indonesia.
D. Akses
Dari
kota Bandar Lampung ke Danau Ranau dapat ditempuh menggunakan mobil
pribadi melewati Bukit Kemuning dan Liwa dengan kondisi jalan beraspal
namun berkelok-kelok. Tepatnya di perbatasan Kabupaten Oku Selatan
Propinsi Sumatera Selatan dan Kabupaten Lampung Barat Propinsi Lampung.
Selain rute Bandar Lampung, objek wisata ini juga dapat ditempuh dari
kota Palembang sekitar 342 km, dari kota Baturaja 130 km dan 50 km dari
Muara Dua.
E. Tiket Masuk
Sedang dalam proses konfirmasi.
F. Akomodasi dan Fasilitas
Di pinggir danau terdapat wisma-wisma yang dapat disewa oleh pengunjung yang ingin bermalam dan menikmati keindahan danau
00.14
Bayu Aulea
No comments
Label: Wisata
0 komentar: — Skip to Comment.
Post A Comment